Definisi Tablet

Definisi Tablet

Pengertian Tablet
Tablet merupakan sediaan padat yang dibuat dengan mengempa atau mencetak obat atau campuran obat dengan atau tanpa zat tambahan. Tablet dapat berbeda dalam ukuran, bentuk, berat, kekerasan, ketebalan, dan daya hancur

Kriteria Tablet
  1. Harus mengandung zat aktif dan non aktif yang memenuhi persyaratan;
  2. Harus mengandung zat aktif yang homogen dan stabil;
  3. Keadaan fisik harus cukup kuat terhadap gangguan fisik/mekanik;
  4. Keseragaman bobot dan penampilan harus memenuhi persyaratan;
  5. Waktu hancur dan laju disolusi harus memenuhi persyaratan;
  6. Harus stabil terhadap udara dan suhu lingkungan;
  7. Bebas dari kerusakan fisik;
  8. Stabilitas kimiawi dan fisik cukup lama selama penyimpanan;
  9. Zat aktif harus dapat dilepaskan secara homogen dalam waktu tertentu;
  10. Tablet memenuhi persayaratan Farmakope yang berlaku.
Jenis – jenis tablet
  1. Tablet Salut Gula 
  2. Tablet Salut Selaput
  3. Tablet Salut Enterik
  4. Tablet Sublingual atau Bukal
  5. Tablet BerlapiS
  6. Tablet Efferfescent
  7. Tablet Kunyah
  8. Tablet Vaginal
  9. Tablet Hisap

Tablet Salut Gula ( Dragee)
Tablet Salut Gula ( Dragee) adalah Tablet yang disalut dengan selaput yang terdiri dari campuran gula dengan bahan lain yang sesuai, dengan atau tanpa pemberian zat tambahan
contohnya : enervon c 

Tablet Salut Selaput (Coated Tablet)
Tablet Salut Selaput (Coated Tablet) adalah Tablet yang disalut dengan selaput yang dibuat dari bahan sintetik atau bahan alam.
contohnya : Cholespar, ponstan FCT


Tablet Salut Enterik (Enteric Coated Tablet)
Tablet Salut Enterik adalah Tablet yang disalut sedemikian rupa sehingga tidak hancur di dalam lambung , tetapi hancur di dalam usus
contohnya : Dulcolax tablet, voltaren tablet

Tablet Sublingual atau Bukal
Tablet Sublingual adalah Tablet yang disisipkan di pipi atau dibawah lidah, dimana tujuan pembuatan tablet ini diharapkan larut dalam kantung pipi atau dibawah lidah untuk selanjutnya diabsorpsi melalui mukosa oral.
Efek yang dihasilkan cepat tanpa melalui saluran pencernaan dan FPE( First Pass Effect)
contohnya : obat vasodilator →ISDN dan tablet progesteron

Tablet Berlapis (Multi Layer Tablet)
Tablet Berlapis adalah Tablet yang dibuat berlapis-lapis, dengan tujuan :
  • Memisahkan bahan obat yang tak tercampurkan
  • Jika diinginkan efek yang bersambung
  • Estetika
contoh : Decolgen Tab

Tablet Efferfescent
Tablet Efferfescent adalah Tablet yang disamping mengandung bahan obat, juga mengandung asam dan basa , dengan perbandingan tertentu, dan dalam pemakaiannya harus dilarutkan terlebih dahulu dengan air
contohnya : Redoxon

Tablet Kunyah(Chewable tablet)
Tablet Kunyah adalah Tablet yang pemakaiannya dengan cara dikunyah.
contohnya : Promag

Tablet Vaginal (Vaginal Tablet)
Tablet Vaginal adalah Tablet yang pada pemakaiannya dimasukkan kedalam vagina
contohnya : Naxogin complex vaginal

Tablet Hisap (Lozenges, troches)
Tablet Hisap adalah Tablet yang digunakan dengan cara dihisap
contohnya : Degirol

Keuntungan Tablet
  1. Tablet dipasaran mudah diberikan dalam dosis yang tepat jika diinginkan dosis dapat dibagi rata dan akan memberikan efek yang akurat.
  2. Tablet dapat dibuat dalam berbagai dosis.
  3. Sifat alamiah dari tablet yaitu tidak dapat dipisahkan, kualitas bagus dan dapat dibawa kemana-mana, bentuknya kompak, fleksibel dan mudah pemberiannya.
  4. Secara umum, bentuk pengobatan dangan menggunakan tablet lebih disukai karena bersih, praktis dan efisien.
  5. Tablet merupakan bentuk sediaan yang utuh dan menawarkan kemampuan yang terbaik dari semua bentuk sediaan oral untuk ketepatan ukuran serta variabilitas kandungan yang paling lemah.
  6. Tablet merupakan bentuk sediaan yang ongkos pembuatannya paling rendah
  7. Tablet paling mudah ditelan serta paling kecil kemungkinan tertinggal ditenggorokan, terutama bila tersalut yang memungkinkan pecah/hancurnya tablet tidak segera terjadi.
  8. Tablet merupakan bentuk sediaan oral yang paling mudah untuk diproduksi secara besar-besaran.
  9. Dapat dibuat tablet kunyah dengan bahan mentol dan gliserin yang dapat larut dan rasa yang enak, dimana dapat diminum, atau memisah dimulut.
Kerugian Tablet
  1. Orang yang sukar menelan atau meminum obat.
  2. Keinginan konsumen beda dengan yang kita buat/produk.
  3. Beberapa obat tidak dapat dikepek menjadi padat dan kompak.
  4. Tablet dan semua obat harus disimpan diluar jangkauan anak-anak untuk menjaga kesalahan karena menurut mereka tablet tersebut adalah permen.

0 Response to "Definisi Tablet"

Post a Comment

Silahkan berkomentar yang bijak dan santun. Penggunaan link aktif akan terhapus otomatis. Untuk mendapatkan backlink Anda bisa menggunakan opsi Nama/Url.
Catatan :

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel